Thursday, May 4, 2023

Beberapa lagu Viral di Youtube dan liriknya

  1. Arief - Satu Rasa Cinta
*Jangan tanya bagaimana esok
Ku tak ingin menerka perasaan ini
Yang kutahu, hari ini ku mencintaimu
Yang kutahu, ku sangat menyayangimu
 
**Biarlah semua berlalu
Jalani seperti apa adanya
Bunga 'kan mekar meski kemarau melanda
Bunga 'kan mekar meski kemarau melanda
     
Reff:
 
Bukan ku ingin memastikan
Akulah cinta sejatimu
Yakinkan hatimu
Akulah takdir yang engkau nantikan
 
Ku ingin kau merasa tentram
Biarlah berada di sampingku
Karena diriku sangat menyayangimu
 
Ku akan membuktikan cinta di hatimu
Satu rasa menggapai bahagia
Kupinang dirimu sebagai teman hidupku
Berjanjilah, Kasih, setia bersamaku

          Kembali ke **, Reff 
        
2. Kangen Band - Cinta Sampai Mati

*Duhai engkau sang belahan jiwa
Namamu terukir dalam pusara
Di setiap langkah ku selalu berdoa
Semoga kita bersama

**Duhai engkau tambatan hatiku
Labuhkanlah cintamu di hidupku
Ku ingin kau tahu betapa merindu
Hiduplah engkau denganku
 
Reff:
 
Dengarkanlah
Di sepanjang malam aku berdoa
Bersujud dan lalu aku meminta
Semoga kita bersama
 
Dengarkanlah
Di sepanjang malam aku berdoa
Cintaku untukmu selalu terjaga
Dan aku pasti setia

Kembali ke **, Reff 2x

           Dengarkanlah... 

3. Andmesh - Cinta Luar Biasa

Waktu pertama kali
Kulihat dirimu hadir
Rasa hati ini inginkan dirimu
Hati tenang mendengar
Suara indah menyapa geloranya hati ini tak ku sangka
Rasa ini tak tertahan
Hati ini selalu untukmu
Terimalah lagu ini dari orang biasa
Tapi cintaku padamu luar biasa
Aku tak punya bunga
Aku tak punya harta
Yang kupunya hanyalah hati yang setia tulus padamu
Hari hari berganti
Kini cintapun hadir
Melihatmu memandangmu bagai bidadari
Lentik indah matamu
Manis senyum bibirmu
Hitam panjang rambutmu anggung terikat
Rasa ini tak tertahan
Hati ini slalu untukmu
Terimalah lagu ini
Dari orang biasa
Tapi cintaku padamu luar biasa
Aku tak punya bunga
Aku tak punya harta
Yang kupunya hanyalah hati yang setia tulus padamu
Terimalah lagu ini
Dari orang biasa
Terimalah lagu ini
Dari orang biasa
Tapi cinta ku padamu luar biasa
Aku tak punya bunga
Aku tak punya harta
Yang kupunya hanyalah hati yang setia
Yang kupunya hanyalah hati yang setia
Terimalah cintaku yang luar biasa tulus padamu

Wednesday, December 21, 2022

Mengatasi ketidakbisaan untuk berkesinambungan

Gambar 1. Pusat Lingkaran


Tidak terasa...

Detik demi detik...Menit demi menit...Jam demi jam...
Hari demi hari...Minggu demi minggu...dan Tahun demi tahun...
Terus berlalu...tanpa kita bisa menghentikan.

Tidak terasa...

Umur kita 1 tahun...Umur kita 7 tahun...Umur kita 13 tahun...
Umur kita 16 tahun...19 tahun dan terus bertambah....
Secara cepat...tak ada yang telambat...

Satu kata yang sampai sekarang saya dan mungkin beberapa orang belum bisa lakukan yaitu "Berkesinambungan". 

Mengapa kita tidak bisa Berkesinambungan??? seharusnya, dengan berkesinambungan berarti hidup kita sudah berpola, setiap hari kita sudah tahu apa yang harus kita kerjakan. Apapun, ya...dalam hal apapun.

Berkesinambungan memang tidak mudah, banyak sekali hal yang mempengaruhi, banyak sekali hal yang membuat tidak bisa kita lakukan.

Wednesday, June 22, 2022

Jaga Sayang dan Cinta

Jaga Sayang dan Cinta

Perpisahan bukan akhir dari segalanya
Janganlah perpisahan ini...
Dijadikan akhir dari sebuah persahabatan
Walau ruang dan waktu...memisahkan kita

Disini disana dimanapun kita ada
Jangan pernah merasa seolah terpisah
Kisah sedih dan senang yang dulu pernah ada
Takkan pernah terhapus kan jadi kenangan indah

Dijaga...Disayang...dan di Cinta selamanya
Dijaga...Disayang...dan di Cinta selamanya

Sahabat yang baik adalah yang mau
Menerima kita apa adanya
Disaat suka di saat duka
Didalam tangis ataupun tawa

Dijaga...Disayang...dan di Cinta selamanya
Dijaga...Disayang...dan di Cinta selamanya

Semoga kita masih diberi
Kesempatan untuk bisa berkumpul kembali nanti

Friday, June 17, 2022

Selamat Ulang Tahun

Selamat Ulang Tahun

'Tuk sahabatku
Yang sedang berulang tahun
Aku bingkiskan
Lagu sebagai kadoku

Lembaran Baru

Lembaran Baru


Kuisi sepimu 
Dengan lagu yang merdu
Resapi laguku 
Dan hiburlah dirimu

Tuesday, September 28, 2021

Setahun Berwirausaha

 Alhamdulillah...


Bersyukur atas semua nikmat yang telah diberikan oleh Mu...Ya Allah Yang Maha segala Maha.

Hari ini...tepatnya 1 tahun yang lalu, yaitu Senin, tgl 14 September 2020, Istri saya dan saya memulai belajar untuk berwirausaha dengan cara berjualan, membuka toko klontong dirumah. Dengan modal semampunya, kami membuka untuk pertama kalinya sejak memutuskan untuk pulang kampung kembali ke cirebon setelah sekian lama hidup dirantau orang.

Tempat kami berjualan yaitu dengan memanfaatkan sisa tanah dibagian depan perumahan yang kami bangun dan jadikan untuk berjualan. Layaknya orang yang baru berjualan, istri dan sayapun harus banyak mencatat untuk sekedar mengetahui daftar harga dari barang yang kita jual. Istri saya yang mungkin banyak sekali mencatat daftar-daftar harga barang karena memang dia yang banyak berinteraksi dengan pembeli dan menjaga tokonya. Tidak jarang juga kita nelpon saudara untuk sekedar menanyakan harga disana berapa untuk jenis barang ini, barang A atau barang lainnya. Atau juga mencoba membeli ke toko lain untuk bisa mengetahui harga di sekitar rumah kita.

Untuk belanja barang, kita belanja di pasar terdekat...kita pun mencari dan terus mencari untuk bisa mendapatkan harga beli barang yang bisa masuk harganya untuk dijual kembali.

Harapan kami, selain perumahan yang kami tinggali adalah perumahan baru yang belum begitu banyak warganya..kami juga berharap dengan adanya kami berjualan mempermudah warga yang ada untuk membeli kebutuhan pokok sehingga tidak perlu jauh-jauh harus keluar perumahan untuk membeli kebutuhan sehari-hari, dan tentunyapun untuk membantu mengisi kegiatan istri sehingga tidak bosan dirumah dan juga bisa menambah penghasilan untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarga kami juga.

Di hari yang sama juga, merupakan hari pertama saya sebagai dosen mengajar di kampus baru tempat saya tinggal sekarang setelah memutuskan untuk pindah kembali ke kampung halaman...bertemu dengan orang-orang baru di kampus STIKOM Poltek Cirebon.

Harapan kami, semoga di 1 tahun keberadaan kami tinggal kembali di tanah kelahiran dapat memberikan manfaat yang besar kepada keluarga kami, sahabat, teman dan seluruh warga yang ada di perumahan yang baru kami tempati.


Tuesday, March 9, 2021

Sejarah Hari Musik Nasional Indonesia

 Sejarah Hari Musik Nasional Indonesia

Penetapan Hari Musik Indonesia ini merupakan usulan dari organisasi Persatuan Artis Pencipta Lagu dan Penata Musik Rekaman Indonesia (PAPPRI) sejak tahun 2003 namun baru diresmikan pada tahun 2013. Penetapan tersebut merupakan penghargaan untuk musisi Indonesia terutama W.R Supratman yang menciptakan lagu kebangsaan Indonesia.
an tanggal lahir W.R Supratman. Selain itu, peringatan Hari Musik Indonesia ini juga dipilih sebagai bentuk apresiasi tertinggi untuk seluruh musisi Indonesia yang telah membanggakan nama Indonesia melalui musik.

Sementara itu, tanggal 9 Maret dipilih karena merupak


WR. Supratman

Wage Rudolf Soepratman (lahir 19 Maret 1903 – meninggal 17 Agustus 1938 pada umur 35 tahun) adalah guru, wartawan, violinis, dan komponis Hindia Belanda. Ia dikenal sebagai pencipta lagu kebangsaan Indonesia, "Indonesia Raya", serta merupakan anggota dari grup musik jazz Black and White Jazz Band. Tanggal lahir versi pertamanya, 9 Maret, ditetapkan sebagai hari musik nasional. Atas jasanya, ia diberikan gelar sebagai pahlawan nasional Indonesia.




Kehidupan pribadi

Wage Rudolf Soepratman adalah anak ketujuh dari sembilan bersaudara. Ayahnya bernama Djoemeno Senen Sastrosoehardjo, seorang tentara KNIL Belanda, dan ibunya bernama Siti Senen. Kakak sulungnya bernama Roekijem. Pada tahun 1914, Soepratman ikut Roekijem ke Makassar. Di sana ia disekolahkan dan dibiayai oleh suami Roekijem yang bernama Willem van Eldik.

Soepratman lalu belajar bahasa Belanda di sekolah malam selama tiga tahun, lalu melanjutkan ke Normaalschool di Makassar hingga selesai. Ketika berumur 20 tahun, ia menjadi guru di Sekolah Angka 2. Dua tahun selanjutnya ia mendapat ijazah Klein Ambtenaar.

Beberapa waktu lamanya ia bekerja pada sebuah perusahaan dagang. Dari Makassar, ia pindah ke Bandung dan bekerja sebagai wartawan di harian Kaoem Moeda dan Kaoem Kita. Pekerjaan itu tetap dilakukannya walaupun ia telah pindah ke Jakarta. Dalam masa tersebut, ia mulai tertarik pada pergerakan nasional dan banyak bergaul dengan tokoh-tokoh pergerakan. Rasa tidak senang terhadap penjajahan Belanda mulai tumbuh dan akhirnya dituangkan dalam buku Perawan Desa. Buku itu disita dan dilarang beredar oleh pemerintah Belanda.

Soepratman dipindahkan ke kota Sengkang. Di situ tidak lama lalu minta berhenti dan pulang ke Makassar lagi. Roekijem sendiri sangat gemar akan sandiwara dan musik. Banyak karangannya yang dipertunjukkan di mes militer. Selain itu Roekijem juga senang bermain biola, kegemarannya ini yang membuat Soepratman juga senang main musik dan membaca-baca buku musik.

Indonesia Raya

Sewaktu tinggal di Makassar, Soepratman memperoleh pelajaran musik dari kakak iparnya yaitu Willem van Eldik, sehingga pandai bermain biola dan kemudian bisa menggubah lagu. Ketika tinggal di Jakarta, pada suatu kali ia membaca sebuah karangan dalam majalah Timbul. Penulis karangan itu menantang ahli-ahli musik Indonesia untuk menciptakan lagu kebangsaan.

Soepratman tertantang, lalu mulai menggubah lagu. Pada tahun 1924 lahirlah lagu Indonesia Raya. Pada waktu itu ia berada di Bandung dan berusia 21 tahun.

Pada bulan Oktober 1928 di Jakarta dilangsungkan Kongres Pemuda II. Kongres itu melahirkan Sumpah Pemuda. Pada malam penutupan kongres, tanggal 28 Oktober 1928, Soepratman memperdengarkan lagu ciptaannya secara instrumental di depan peserta umum (secara intrumental dengan biola atas saran Soegondo berkaitan dengan kondisi dan situasi pada waktu itu, lihat Sugondo Djojopuspito). Pada saat itulah untuk pertama kalinya lagu Indonesia Raya dikumandangkan di depan umum. Semua yang hadir terpukau mendengarnya. Dengan cepat lagu itu terkenal di kalangan pergerakan nasional. Apabila partai-partai politik mengadakan kongres, maka lagu Indonesia Raya selalu dinyanyikan. Lagu itu merupakan perwujudan rasa persatuan dan kehendak untuk merdeka.

Sesudah Indonesia merdeka, lagu Indonesia Raya dijadikan lagu kebangsaan, lambang persatuan bangsa. Tetapi, pencipta lagu itu, Wage Roedolf Soepratman, tidak sempat menikmati hidup dalam suasana kemerdekaan.

Akibat menciptakan lagu Indonesia Raya, ia selalu diburu oleh polisi Hindia Belanda, sampai jatuh sakit di Surabaya. Karena lagu ciptaannya yang terakhir "Matahari Terbit" pada awal Agustus 1938, ia ditangkap ketika menyiarkan lagu tersebut bersama pandu-pandu di NIROM Jalan Embong MalangSurabaya dan ditahan di penjara Kalisosok, Surabaya. Ia meninggal pada tanggal 17 Agustus 1938 karena sakit.

Penghargaan

Soepratman diberi gelar Pahlawan Nasional oleh pemerintah Indonesia dan Bintang Maha Putera Utama kelas III pada tahun 1971.

Monday, March 1, 2021

Ikut Campaign 3M (saat Covid)


Corona Virus Desease -19 (Covid-19) adalah virus yang mulai akhir 2019 hadir di dunia. Dan sampai sekarang ini, di awal tahun 2021 virus itu pun masih ada dan membuat banyak orang menghabiskan fikirannya untuk dapat ikut berperan serta agar virus bisa segera hilang.

Campaign atau Gerakan hidup sehatpun selalu didengungkan dimana-mana, diseluruh penjuru dunia termasuk indonesia.

Gerakan yang kita sebut 3M, yaitu Mencuci Tangam, Memakai Masker dan Menjaga Jarak terus disosialisasikan di masyarakat dengan harapan masyarakat sadar dan melaksanakan hidup sehat maka dengan sendirinya virus tidak akan bisa berbuat banyak atau menyebar dengan cepat.

sebagai sumbangsi, di papanceritaku.blogspot.com juga ingin berkontribusi dengan menulis lirik sebagai berikut;


#Cuci Tangan..Pakai Masker Kamu

#Dan juga Jaga jarakmu...

#Lakukanlah...Pola Hidup Sehat

#Agar kita Selamat

Repeat 2x


Tonton Video padi untuk Corona Virus:

#IngatPesanIbu

INGAT PESAN IBU! - YouTube

Monday, February 25, 2019

Satu Pelangi

Satu Pelangi

Kadangku sesali mengapa datang lagi
Perasaan seperti ini dalam kehidupanku

Padahal baru kemarin aku merenung
Untuk tidak mencoba jatuh cinta lagi
Pada seorang insan karena peristiwa dulu

Thursday, February 21, 2019

Tersenyumlah

Tersenyumlah

Bila…Bila memang ini takdirku
Aku pasti akan menerima kau pun harus menerima

Aku…Aku mungkin akan pergi jauh
Meninggalkan dirimu sendiri…sendiri disini

Wednesday, February 20, 2019

Karenamu

Karenamu

Rembulan temani malamku yang sepi
Bintang-bintang terangi hatiku yang sedih
Sedih sesedih hati ini Sepi sesepi malam ini

Bagaimana mengurus Mutasi Kendaraan

Selamat Pagi Temen-temen... hari ini saya ingin bercerita tentang bagaimana cara mengurus mutasi kendaraan. Kondisi: Motor yang saya miliki ...